Review Accounting Software masih setia mengajak kamu semua untuk belajar tentang software akuntansi, secara spesifik yang ada di Indonesia. Kali ini kita akan membahas sebuah topik yaitu tentang sebuah transaksi yang sering dilakukan di dalam sebuah perusahaan. Dalam kehidupan sehari-hari maupun di dunia usaha ada transaksi yang berulang di periode tertentu misalnya mingguan, bulanan, semester, atau tahunan. Transaksi tersebut disebut juga transaksi berulang atau recurring. Contoh transaksi tersebut antara lain: pembelian barang, penjualan barang, pembayaran sewa, pembayaran listrik, gaji, sewa mobil, dan lain-lain. Tentu akan makan waktu jika kita membuat transaksi baru di tiap periode untuk transaksi tersebut. Ternyata transaksi yang berulang tersebut bisa dibuat dengan fitur transaksi berulang atau recurring yang ada di software akuntansi. Untuk caranya, mari langsung kita coba membuat recurring Easy Cloud.
Tutorial Membuat Transaksi Berulang di Aplikasi Easy Cloud
1. Untuk membuat transaksi berulang di aplikasi Easy Cloud, langkah pertama yang musti dilakukan adalah membuat transaksi yang akan dilakukan berulang-ulang, misalnya faktur penjualan. Kita pilih Pelanggannya dulu lalu isi No. Fakturnya kemudian pilih barang yang akan dijual. Selanjutnya, kita klik tombol Transaksi Berulang.
2. Di kolom Periode kita pilih akan masa perulangan dari transaksi ini, apakah harian, mingguan, 2 mingguan, bulanan, atau tempo lain sesuai kebutuhanmu, di sini kita akan pilih Bulanan. Setelah itu kita tentukan berapa kali transaksi ini akan berulang misalnya 6 kali. Jangan lupa isi kolom deskripsinya. Jika perlu, ceklis Masukkan Nomor Faktur agar no.fakturnya otomatis urut. Jika sudah klik Simpan.
3. Master transaksi tersebut sudah tersimpan. Misalnya kita sudah di periode berikutnya, bisa klik dua kali untuk memprosesnya.
4. Untuk membuatnya kita klik kanan di nomor transaksi yang akan dibuat lalu pilih Buat Faktur.
5. Otomatis kita akan menuju ke faktur penjualan dengan detail yang sama seperti transaksi pertama tadi, kita tinggal klik Simpan.
Penutup
Kira-kira seperti itulah cara membuat recurring Easy Cloud. Bagaimana menurut teman-teman, apakah mudah untuk dicontoh? Sebagai perbandingan, kami juga telah membahas pembuatan recurring di Accurate Online. Kamu bisa baca dan bandingkan sendiri, apakah ada perbedaan langkah dan cara di antara keduanya. Oke, cukup dulu artikel dari kami, kita jumpa lagi di pembahasan selanjutnya.